Sudah Tahu Tentang Wisteria Tunnel Di Jepang ?

Jika kita membahas mengenai keindahan flora yang ada di Jepang, tentu yang akan menjadi fokus utama kita adalah bunga sakura. Tidak bisa dipungkiri, bunga sakura memang memiliki keindahan tersendiri sehingga mampu menarik banyak perhatian dunia karena keindahannya. Bunga sakura juga dijadikan lambang resmi kenegaraan Jepang dan menjadi simbol yang sangat sakral bagi beberapa acara adat di Jepang.

Biasanya orang datang ke Jepang karena ingin melihat keindahan bunga sakura ketika musim mekarnya, tetapi apakah kalian tahu ada satu tempat yang juga tidak kalah indahnya dengan bunga sakura ? Tempat tersebut bernama Wisteria Tunnel yang berada di prefektur Tochigi. Lokasi tempat ini tidaklah jauh dari Tokyo dan menjadi salah satu destinasi yang wajib dikunjungi ketika datang ke Jepang.

Bunga wisteria namanya. Bunga ini merupakan bunga yang tidak kalah indahnya dengan sakura. Bunga ini tumbuh di sepanjang terowongan Wisteria. Biasanya akan ada event yang bernama Great Wisteria Festival setiap tanggal 15 April hingga 21 Mei setiap tahunnya. Untuk dapat berkunjung kesini, kalian hanya perlu menghabiskan setengah jam waktu perjalanan jika berangkat dari Tokyo.

Bunga wisteria merupakan bunga merambat dan menggantung yang memiliki gradasi warna yang sangat indah. Bunga ini biasanya berwarna ungu tua, ungu muda, pink serta putih. Ketika kalian datang ke taman ini, kalian akan memasuki terowongan panjang. Sepanjang terowongan tersebut, kalian akan melewati jutaan bunga wisteria yang menggantung. Kalau bicara soal keindahan, wah, tempat ini tidak kalah indah dengan festival bunga sakura yang biasa diadakan ketika musim sakura mekar.

Ketika hari berganti malam, tempat ini akan dipenuhi dengan lampu-lampu led berjumlah jutaan dengan warna yang sangat indah. Kalian akan merasa seperti di dunia lain dengan kerlap kerlip lampu bak bintang di angkasa lepas. Berminat untuk datang dan menikmati keindahan Wisteria Tunnel ?