Keindahan Pantai Soge Di Pacitan Jawa Timur

Hingga saat ini, tidak banyak yang tahu tentang Pantai Soge. Padahal pantai ini merupakan pantai yang sangat indah, tidak kalah dengan pantai-pantai populer di Bali atau daerah lainnya.

Pantai Soge sendiri terletakd i Pacitan, Jawa Timur, lebih tepatnya lagi berada di Desa Sidomulyo, Kecamatan Ngadirojo, Pacitan, Jawa Timur.

Mungkin bagi kalian yang sering melalui Jalur Lintas Selatan sudah tidak asing lagi dengan pantai ini. Karena masih jarang dikunjungi, keasrian dan kealamian pantai ini menjadi nilai tambah tersendiri bagi wisatawan yang datang.

Pantai Soge merupakan pantai dengan ombak yang terbilang besar. Sejauh mta memandang, kita akan dimanjakan dengan panorama alam yang indah serta bunyi semilir angin yang berhembus menambah kenyamanan ketika berada di Pantai Soge.

Selain duduk di tepi pantai sembari menikmati semilir angin yang berhembus serta desiran ombak yang merdu, pengunjung juga bisa mengunjungi danau kecil yang ada di Pantai Soge. Disini, pengunjung bisa menyewa speed boat yang disewakan oleh nelayan sekitar. Harganya juga relatif murah, hanya 15.000 rupiah saja untuk beberapa kali putaran.

Tidak sampai disitu saja, pengunjung juga bisa menikmati kemegahan Jembatan Soge yang ada di ruas Jalur Lintas Selatan. Dengan cat berwarna biru pada bagian atas, masyarakat sekitar menyebutnya sebagai Jembatan Biru Pantai Soge. Mengambil foto dari atas jembatan ini sangat disarankan karena pengunjung dapat mengambilk landscape alam yang begitu luar biasa indah.

Danau Labuan Cermin, Pesona Keindahan Di Kalimantan Timur

Jika kalian berlibur ke Kalimantan Timur, kalian dapat mampir ke satu tempat yang bernama Danau Labuan Cermin. Disini kalian akan dibuat takjub dengan keindahan danau yang sangat indah ini. Danau Labuan Cermin terletak di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur.

Untuk dapat mencapai danau ini, kalian membutuhkan waktu 8 jam perjalanan dari Bandara Kalimarau. Memang jauh, tetapi kalian akan sangat dimanjakan dengan pemandangan yang ada di danau ini.

Salah satu kelebihan danau ini adalah air yang begitu jernih. Sangkin jernihnya, kalian bisa melihat kedalam dasar danau ini layaknya cermin. Oleh sebab itu danau ini dinamakan danau Labuan Cermin.

Kalian dapat melihat keindahan bawah danau yang sangat indah. Kita dapat melihat setiap batu, ikan serta tanaman danau yang berada di dasar danau. Keren bukan ?

Tidak hanya terkenal akan keindahan airnya saja, danau ini juga memiliki dua rasa yang berbeda. Setengah danau ini memiliki rasa air yang tawar dan setengahnya lagi terasa asin. Unik bukan ?

Danau ini juga dikelilingi pepohonan hijau yang begitu cantik sehingga semakin mempercantik keindahan danau Labuan Cermin. Tidak perlu takut jika ingin berenang di danau ini karena air yang ada di danau ini sangat tenang.

Bagi kalian yang senang dengan kegiatan snorkling, kalian harus mencoba menyelam ketika datang ke danau Labuan Cermin ! Its a MUST !

Melihat keindahan yang ada di danau Labuan Cermin, kita juga harus turut andil dalam menjaga kebersihan dan keasrian tempat ini ya ! Selamat berlibur.

Serba Serbi Tentang Danau Baikal Yang Ada Di Rusia

Danau Baikal merupakan danau yang sangat terkenal di Rusia. Danau ini terletak di Timur Siberia dan menjadi danau yang berbeda dengan danau pada umumnya. Danau ini juga memegang banyak rekor dunia, salah satu rekor yanf diraih oleh danau Baikal adalah rekor kebersihan dan kejernihan air.

Sangking luas dan dalamnya danau Baikal, banyak orang yang menyebutnya sebagai laut. Wajar saja tempat ini menjadi destinasi wisata yang wajib ketika berlibur ke Rusia. Berikut ini adalah fakta unik tentang Danau Baikal yang bisa membuat kalian tidak sabar untuk pergi ke Rusia.

Danau Baikal merupakan danau yang tercipta karena adanya gerakan tektonik yang terjadi jutaan tahun yang lalu. Danau ini juga termasuk sebagai danau rift dan menjadi salah satu danau terluas di dunia.

Para ilmuwan memperkirakan umur danau Baikal sudah lebih dari 25 juta tahun. Danau ini juga dinobatkan sebagai danau paling tua di dunia. Karena terletak di daerah tektonik, danau ini sering dilanda gempa, dalam satu tahun bisa terjadi gempa hingga 2000 kali.

Danau ini menduduki posisi ketujuh dalam daftar danau terluas di dunia. Danau Baikal memiliki luas permukaan mencapai angka 31.500 km persegi, mencengangkan bukan ? Meksi hanya menduduki peringkat ketujuh, tetapi kalau urusan kedalaman, danau ini memegang peringkat pertama dengan kedalaman mencapai 1.630m

Dengan luas yang begitu besar, danau ini menyimpan air hingga 23.000 km air tawar yang berarti mengambil 20% total air tawar yang ada di dunia. Kalau urusan landscape alam, danau ini mungkin juaranya. Danau Baikal dikelilingi oleh pengunungan bersalju yang sangat indah. Dalam setahun, danau ini akan membeku selama 5 bulan dimana ketika membeku dapat dilewati oleh kendaraan hingga berat 15 ton.

Danau Baikal juga masuk sebagai warisan dunia yang disahkan oleh UNESCO pada tahun 1996 silam. Itu dia beberapa fakta menarik mengenai Danau Baikal. Keren bukan?

Hutan Bambu Surabaya, Wisata Outdoor Keren Di Surabaya

Jika ingin menikmati keindahan hutan bambu, kalian tidak perlu jauh-jauh datang ke Jepang, pasalnya di Surabaya ada satu destinasi wisata untuk melihat keindahan hutan bambu, kalian hanya perlu datang ke bekas TPA Keputih Surabaya. Disini kalian bisa melihat keindahan pohon bambu yang ditanam dengan rapi.

Dengan adanya pohon bambu besar yang menjulang tinggi, suasana di tempat ini sangat asri dan menyegarkan. Banyak fotografer yang datang ketempat ini untuk mengabadikan keindahannya. Bahkan tidak sedikit orang yang menjadikan lokasi ini sebagai lokasi foto prawedding dikarenakan tempat ini memiliki landscape yang sangat unik.

Taman ini juga berlokasi di dekat taman Harmoni sehingga kalian bisa mendatangi taman Harmoni jika sudah puas menikmati keindahan taman bambu. Jika kalian datang kesini, sangat disarankan untuk datang bersama keluarga pada saat sore hari dimana sore hari menjadi waktu yang paling sempurna untuk menikmati keasrian tempat ini.

Bagi kalian yang ingin datang ke taman ini, kalian bisa melewati Jalan Arief Rahman Hakim. Melalui jalan tersebut, kalian akan menemukan Rumas Sakit Bersalin Putri, kalian bisa menelusuri jalan tersebut sekitar 2.2 km, setelah itu kalian akan menemukan pertigaan, ambil jalur kanan yang mengarah ke Terminal Keputih.

Bagi para orang tua yang ingin datang kesini, mereka bisa berjalan di jalur yang dipenuhi batu refleksi. Untuk masuk ke taman Harmoni dan Hutan Bambu semua tidak dipungut biaya alias gratis !

Indahnya Taman Dewari – Taman Dengan Hamparan Bunga Matahari

Magelang merupakan kota di pulau Jawa yang memiliki banyak tempat wisata yang indah. Jika kalian berlibur ke Magelang, kalian harus mampir dan melihat keindahan taman yang dipenuhi oleh bunga matahari yang indah. Taman tersebut bernama Taman Dewari.

Taman Dewari terletak di Desa Baturono, Salam, Magelang, Jawa Tengah. Taman ini baru saja diresmikan pada tanggal 10 Februari 2018 kemarin. Meski tergolong tempat wisata yang baru, tetapi keindahan bunga matahari yang indah menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan.

Taman ini bahkan mampu menarik perhatian wisatawan dari luar kota. Taman Dewari buka setiap harinya sehingga kalian bisa datang kapan saja. Taman ini buka dari pukul 08.00 hingga pukul 18.00 WIB. Tempat wisata ini menjadi sangat terkenal karena banyaknya wisatawan yang menyebarkan foto melalui media sosial.

Saat kalian datang ke taman ini, kalian akan disambut oleh gugusan bunga matahari yang indah. Taman ini akan terlihat semakin indah jika kalian datang di saat siang hari ataupun sore hari ketika matahari masih menjulang di langit.

Untuk dapat ke taman ini kalian bisa menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat. Untuk masuk ke taman ini kalian hanya perlu membayar tiket masuk sebesar 5000 per orangnya sedangkan untuk biaya parkir hanya dikenakan 2000 rupiah saja untuk kendaraan roda dua dan 4000 rupiah untuk kendaraan roda empat.

Taman Dewari menjadi tempat yang sangat diburu oleh para pecinta fotografi. Banyak fotografer profesional yang sengaja datang ke taman ini untuk mengabadikan keindahan taman ini. Taman Dewari juga bisa menjadi lokasi foto prawedding yang cantik. Sudah ada banyak pasangan yang memutuskan untuk mengambil foto di taman ini.

Berhubung taman ini masih baru, bagi kalian yang datang kesini mohon untuk menjaga kelestariannya yah ! Cukup diabadikan menggunakan kamera saja dan jangan sampai dirusak ya !

Keindahan Gua Phong Nha-Khe Bang Park – Warisan UNESCO Di Vietnam

Jika berlibur ke negara Vietnam, ada satu tempat yang wajib dikunjungi, namanya adalah Phong Nha-Khe Bang Park. Tempat ini merupakan taman nasional yang sudah ditetapkan sebagai warisan dunia oleh UNESCO. Tempat ini merupakan gua yang terletak di pegunungan yang indah. Tempat ini juga sangat terpencil sehingga masih sangat asri tanpa adanya campur tangan teknologi manusia didalamnya.

Untuk berkunjung ke gua ini, kalian dapat menikmati serunya pengalaman pendakian serta eksplorasi gua yang indah. Pemandangan yang tersaji ditempat ini memiliki daya magis yang luar biasa kuat, pengunjung serasa dihipnotis akan keindahannya.

Gua ini terletak di provinsi Quang Binh, sekitar 500km dari pusat kota Hanoi. Jika kalian memulai perjalanan dari Ho Chi Minh City, kalian harus menempuk perjalanan sejauh 1200 km. Perjalanan yang harus ditempuh memang berat, sama halnya jika kita ingin pergi ke Raja Ampat yang ada di Papua. Tetapi karena tempatnya yang terpencil, keindahan tempat ini masih terjaga dengan sangat baik sehingga orang bersedia menempuh perjalanan yang jauh demi menikmati keindahan tempat ini.

Saat berkunjung ke tempat ini, sangat disarankan untuk mengajak teman kalian. Pasalnya Vietnam merupakan negara yang tidak begitu familiar dengan bahasa Inggris sehingga kalian akan kesulitan dalam berkomunikasi dengan masyarakat lokal. Dengan mengajak teman, kalian bisa saling berdiskusi dan menentukan ingin pergi kemana terlebih dahulu.

Saat berada di tempat ini, jangan lupa untuk mengabadikan keindahan ini melalui kamera smartphone ataupun kamera DSLR kalian. Ini dikarenakan perjalanan untuk menuju tempat ini sangat jauh dan berat sehingga kalian harus memaksimalkan setiap spot yang ada dan mengabadikannya melalui kamera. Untuk sampai ke gua ini, kalian perlu membayar sekitar 150.000 VND untuk menyewa perahu sedangkan untuk masuk kedalam gua kita perlu membayar 350.000 VND untuk 14 orang. Tertarik untuk mengeksplorasi gua Phong Nha-Khe Bang Park ?

Sensasi Bermain Salju Bak Diluar Negeri Di Trans Snow World Bekasi

Mungkin bagi banyak orang di dunia bermain salju bukanlah hal yang aneh, tapi akan berbeda ceritanya jika kalian bermain salju di Bekasi, Indonesia, ya di Bekasi ! Rasa-rasanya seperti berada di Jepang ataupun Swiss !

Tepatnya kalian dapat bermain salju di Trans Snow World, Transpark Juanda, Bekasi. Tempat wisata salju ini merupakan area wisata salju pertama dan terbesar di ASEAN.

Trans Snow World dibangun diatas lahan seluas 6.500 meter persegi di TransPark Mall Bekasi. Tempat ini dimodifikasi sedemikian rupa agar terlihat mirip dengan jajaran pegunungan Alpen yang megah. Terdapat lima area yang dapat dieksplorasi disini.

Di area pertama pengunjung bisa mengunjungi Snow Area Playground. Tempat ini adalah area bermain salju yang paling aman bagi anak-anak. Disini pengunjung bisa bermain salju lengkap dengan butir-butiran salju yang turun yang dibuat melalui mesin berteknologi Jerman dan Italia. Bahkan para pengunjung bisa membuat snowball dan juga snowman loh !

Ketika berada disini, sesekali akan turun hujan salju, tujuannya agar pengalaman bermain salju terasa semakin nyata. Seru bukan ?

Bagi kalian yang penasaran dengan sensasi bermain ski salju, disini juga tersedia loh ! Terdapat lintasan khusus profesional dan juga beginner. Untuk bermain disini, pengunjung wajib menyewa alat ski seharga 100.000 rupiah dan 30.000 rupiah untuk pelatihan awal.

Tiket masuk ke area bermain ini dibanderol dengan harga 200.000 rupiah.  So, bagi kalian yang ingin merasakan sensasi dan pengalaman bermain salju bak di luar negeri, Trans Snow World mungkin bisa menjadi destinasi yang sangat tepat, terlebih lagi di hari liburan ataupun weekend.