Bangganya Warga Bandung Sambut Taman Asia Afrika

Bandung memang merupakan salah satu kota di Indonesia yang sangat mementingkan ruang terbuka hijau. Kota yang saat in dipimpin oleh H. Oded Muhammad Danial, S.A.P tersebut juga kini akan kembali meresmikan taman terbuka baru yakni Taman Asia Afrika yang terletak di Jalan Ibrahim Adjie.

Meskipun taman ini baru akan di resmikan pada bulan Oktober mendatang, Namun semua masyarakat sudah bisa menikmati fasilitas yang ada di Taman Asia Afrika. Beberapa sudut yang telah selesai dikerjakan bisa menjadi tempat melepas penat warga sekitar yang ingin merasakan ruang terbuka.

Diresmikan Pada Bulan Oktober

Taman Asia Afrika sebenarnya sudah diperkenalkan kepada publik pada hari kemerdekaan Indonesia ke-74, Akan tetapi taman ini belum dibuka secara resmi oleh pemerintah setempat. Taman Asia Afrika sebenarnya merupakan simbol persatuan negara Asia-Afrika, Namun ruang terbuka ini juga digunakan sebagai salah satu sarana edukasi bagi masyarakat.

Meski pada awal rencananya Taman Asia Afrika baru akan diresmikan secara langsung pada bulan Oktober, Direktur PT Cakra Utama Indonesia, Luli Mitra Pambagio mengatakan sengaja mengajak masyarakat untuk merasakan ruang terbuka tersebut pada hari kemerdekaan Indonesia meski semua fasilitas belum selesai 100 persen.

“Bertepatan dengan hari kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus kemarin, Kami sengaja membawa masyarakat untuk langsung menikmati adanya ruang terbuka baru di Bandung, Kata Luli.”

Diharapkan Memiliki Kolam Renang Anak-anak

Meskipun disambut dengan gembira, Masyarakat berharap jika taman ini nantinya bisa memiliki sebuah kolam renang mini yang bisa digunakan oleh anak-anak sebagai sarana bermain baru.

Sejauh ini, Taman Asia Afrika diketahui memiliki sejumlah fasilitas seperti air mancur dan kereta listrik ramah lingkungan yang memiliki rute mengelilingi seluruh taman. Selain itu, Kabarnya di lokasi ini juga akan dibangun kampung korea yang akan menyajikan semua hal mengenai negeri gingseng dari kuliner hingga kebudayaan mereka.

Ruang Terbuka Yang Mengedukasi Masyarakat

Meskipun saat ini sudah tersedia atraksi air mancur warna-warni, Luli mengatakan kedepannya Taman Asia Afrika ini akan menyajikan sejumlah hal menarik lainnya seperti disediakannya sekitar lebih dari 20 restoran ternama hingga dihadirkannya kampung Korea.

Lebih lanjut Luli mengatakan Taman Asia Afrika ini nantinya juga akan menjadi ruang terbuka yang mengedukasi masyarakat dengan dihadirkan sejumlah patung dari tokoh-tokoh yang ikut terlibat pada Konferensi Asia Afrika (KAA).

“Ini akan menjadi ruang terbuka yang sangat bagus sekali karena bisa menjadi sarana mengedukasi bagi masyarakat. Minimal mereka (masyarakat) bisa mengetahui tokoh-tokoh dunia yang terlibat dalam sejarah (Konferensi Asia Afrika).”tutur Luli.