Lokasi Indah Di Labuan Bajo Yang Wajib Dikunjungi

Lokasi Indah Di Labuan Bajo Yang Wajib Dikunjungi

Apabila kalian berfikir hanya Bali saja destinasi wisata yang indah di Indonesia, maka kalian perlu mampir ke Labuan Bajo. Saat ini, Labuan Bajo menjadi destinasi yang sangat digemari oleh wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Jika kalian memang memutuskan untuk berlibur ke Labuan Bajo, berikut ini sudah kami rangkumkan lokasi yang wajib kalian kunjungi ketika datang ke Labuan Bajo.

1. Pulau Padar

Apakah kalian sudah tahu tentang Pulau Padar ? Pulau ini merupakan pulau yang berada di Taman Nasional Komodo. Bagi kalian yang ingin berkunjung ke Pulau Padar, mudah kok ! Sudah ada banyak pilihan transportasi yang bisa digunakan untuk datang berkunjung ke tempat ini, mulai dari pesawat hingga bis yang akan dilanjutkan dengan menggunakan kapal ferry. Untuk urusan harga, kalian bisa sesuaikan dengan budget yang kalian miliki.

2. Pulau Kenawa

Seperti yang diyakini banyak orang, semakin terpencil suatu pulau, maka keindahan pulau tersebut akan semakin menakjuibkan. Hal ini memang benar adanya, coba saja kalian datang ke Pulau Kenawa, dijamin kalian akan melihat keindahan yang tidak akan kalian temuka di tempat lain. Pulau ini tidak berpenghuni sehingga masih sangat asri. Moment yang paling indah disini adalah saat sunrise dan juga sunset.

3. Pink Beach

Wah, kalau pantai yang satu ini sih sudah terkenal banget ! Berbeda dengan pantai pada umumnya yang memiliki pasir berwarna putih, pasir di pantai ini berwarna pink. Warna pink tersebut didapatkan dari pecahan terumbu karang yang bercampur dengan pasir. Sinar matahari yang terpantul di pasir tersebut akhirnya merefleksikan warna pink sehingga pantai ini disebut Pink Beach.

4. Taka Makassar

Bagi kalian yang senang dengan kegiatan menyelam, maka tempat ini menjadi destinasi yang sangat tepat untuk dikunjungi. Di tempat ini, kalian bisa menyelam dan melihat keindahan bawah laut yang begitu bersih ! Saat air laut sedang pasang surut, kalian juga bisa melihat adanya pulau pasir yang indah dan begitu mempesona.

5. Wae Rebo

Tempat ini merupakan desa yang indah dan juga eksotis. Rumah yang ada di desa ini masih sangat tradisional. Jika kalian ingin tahu tentang suku Manggarai, maka tempat ini menjadi tempat yang tepat untuk mencari informasi lebih dalam. Ingin menginap ? Tidak masalah, pasalnya banyak penduduk yang mempersilahkan pengunjung untuk menginap di rumah mereka.